Sabtu, 10 November 2012

*Let It Rain*

Angin malam ini berhembus perlahan-lahan, dingin yang kurasakan...


Aku masih memandangmu, mengamati wajahmu yang sedang membaca buku
kamu membaca seolah-olah tidak ada orang lain disisimu...
Hey... aku disini, apakah kau tidak merasakan keberadaanku?

Hujan turun lagi malam ini, suara rintik-rintiknya bagaikan melodi yang mengiringi desah nafasmu dan nafasku...
Aku masih menunggumu
Duduk disampingmu
Memandangmu
Merindukanmu

Bila aku merindukanmu, jgn salahkan aku
aku juga tak akan menyalahkanmu
aku akan menyalahkan buku yang kau baca itu
kenapa buku itu begitu tebal sehingga kau menghabiskan banyak waktu untuk membacanya

Aku masih ingin menemanimu...
tapi rasa lelah ini terus saja menghantui aku
apakah kamu akan masuk?
kembali ke peraduan dan mengistirahatkan matamu?

hujan masih rintik-rintik

Kusandarkan lelahku dibahumu
membagi lelah ini denganmu
kutatap matamu dan aku tahu

suara serangga dan rintik hujan kembali bersahutan
tak perlu kau risaukan
setiaku hanyalah milikmu

Hangat kurasakan tanganmu mendekapku
Tenang dan damai mengaliri kalbu
Aku tahu setiaku tak sia-sia

Serangga seolah-olah menyanyikan lagu cinta untuk kita berdua
Rintik hujan memainkan melodi yang membakar relung jiwa
Aku tahu setiaku tak sia-sia

Kupandangi wajahmu melalui temaram malam
Kupuaskan dahaga rinduku melalui tatapanku
Kumencari cinta di langit malam
Namun kutemukan cinta itu di antara tatapan sinar matamu

Serangga telah pulang ke peraduan
Melodi rintik hujan berubah menjadi kesunyian malam

Sentuhanmu bagaikan nada-nada cinta yang mengalun sendu
Desah nafasmu bagaikan melodi yang mengiringi lagu cinta
Detak jantungku bagaikan musik yang menggantikan rintik hujan
Dalam temaram malam kita berdansa dalam symphony kerinduan

Angin pagi berhembus menusuk tulang
Tersadar ku dari lamunan malamku
Tersadar oleh kicau burung yang merdu dibalik jendela kamarku
Daun-daun berbisik bersama ranting, menertawakanku yang tersipu karenamu

Saat kau tidak menemukanku pagi ini, itu berarti aku telah pergi,
melanjutkan perjalananku yang tertunda... pergi mencari arti cinta sejati

Tidak ada komentar:

Posting Komentar